Beranda News Honor K2 Tolak Formasi CASN Tahun 2017 di Teluk Bintuni

Honor K2 Tolak Formasi CASN Tahun 2017 di Teluk Bintuni

1148
0
Ratusan honorer kategori dua (K2) menduduki kantor BKPP dan menanyakan tentang nasip masa depan mereka sebagai honorel yang sudah lebih 10 tahun tapi belum di angkat. (Foto:HumasPemdaBintuni)

Bintuni,Honor k2 kabupaten Teluk Bintuni dalam menjawab formasi CASN 2017 yang dilangsir media cetak Surat Kabar Harian Pagi Tabura Pos Provinsi Papua Barat menolak untuk di buka di Teluk Bintuni dengan kekesalan mereka melakukan pemalangan kantor Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) Teluk Bintuni atas program pemerintah pusat tentang pembukaan formasi Calon Aparatur Sipil Negara (CAPN) tahun 2017.

Ratusan honorer kategori dua (K2) menduduki kantor BKPP dan menanyakan tentang nasip masa depan mereka sebagai honorel yang sudah lebih 10 tahun tapi belum di angkat.

Mereka minta agar kepemimpinan Bupati Ir. Petrus Kasihiw, MT dan wakil Bupati Matret Kokop SH dapat memperjuangakan nasip mereka yang selama ini sebagai honorel.

Wakil Bupati Matret Kokop dalam menjawab aspirasi k2 mengatakan tetap berusaha memperjuangkan nasip mereka karena mereka sebagai anak asli papua dan telah honor di atas 10 tahun.

Wakil Bupati menambakan telah menghadap Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB) untuk mencabut aturan itu dan mengangkat k2 honorel di Teluk Bintuni sebagai ASN apabila pemerinatah pusat tidak memperdulikan hal ini, pemerintah daerah Teluk Bentuni tahun 2017 menolak formasi CASN kalau aspirasi dari K2 di Teluk Bintuni tidak diperhatikan.

Matret Kokop juga menambakan bahwa dirinya dan Bupati telah sepakat untuk formasi k2 harus di angkat sebagai ASN di lingkungan pemerintah Teluk Bintuni karena dari sisi anggaran siap membayar gaji mereka.

Keputusan itu ada pada pemerintah pusat untuk membuka formasi k2 bagi pemerintah Teluk Bintuni, Matret Kokop juga menambakan bahwa Bupati dalam waktu dekat menghadap Menteri Pendayagunaan Aparatur Begaran dan Reformasi Birokrasi untuk menyampaikan aspirasi ini sesuai dengan bukti dokumentasi foto dan rekaman dari beberapa media sehingga dengan bukti ini bisa di perhatikan oleh pemerintah pusat dalam hal ini Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi di Jakarta.

Setelah ada kesepakatan dengan honorel maka palang di buka kembali sehingga aktifitas dari kantor BKPP Teluk Bintuni bisa berjalan kembali normal untuk pelayan pemerintahan.

Penyampaian aspirasi honor k2 di kawal oleh Polres Teluk Bintuni yang langsung terjun ke lokasi kantor BKPP dipimpin oleh Waka Polres Bintuni. Penyampaian aspirasi K2 berjalan aman dan lancar.

Humas & Protokol Setda Teluk Bintuni