
PANIAI – Asosiasi Masyarakat Adat yang disingkat (AMA) telah mengumpulkan bibit tanaman pohon kurang lebih sebanyak 500 koker plastik. Kegiatan pengumpulan bibit Pohon itu berlangsung di Paniai [ 30/01/2022] siang kemarin. Menurut informasi pada bulan Februari 2022 mendatang nantinya gabungan organisasi pemuda peduli Paniai akan melaksanakan penanaman pohon sebanyak 2.500 di kabupaten Paniai dan sekitarnya.
Yulianto Gobai Ketua AMA mengungkapkan bahwa penanaman pohon tersebut juga merupakan bagian dari membangun solidaritas antara pemuda dari berbagai organisasi yang ada di Paniai.
” Ini merupakan langkah maju untuk tetap jaga solidaritas rakyat Paniai untuk peduli terhadap lingkungan,alam dan masyarakat dari dominasi modernisasi.”ungkap ketua AMA, Minggu [ 30/01/2022] disela-sela mengkoker bibit pohon tersebut.
Terkait itu, Alexander Gobai, selaku Koordinator umum pemuda peduli Paniai ketika dihubungi papualives.com mengatakan kegiatan itu dilaksanakan untuk orang Paniai bisa menjaga solidaritas ,menjaga hutan dan daerahnya lewat event – event ini. Menurutnya pihaknya akan melaksanakan penanaman pohon pada tanggal 12,13,14 February 2022 mendatang.
“Dengan acara penanaman pohon 2.500 lebih pohon di Paniai dan di lanjutkan dengan penamaan pohon di seluruh Paniai.” kata Gobai.
Gobai juga berharap aksi tersebut guna membangun kepercayaan antar sesama orang Paniai untuk saling membantu.
” Semoga kegiatan ini bisa membangun kepercayaan antara sesama orang Paniai untuk bisa bersatu dan saling bantu satu sama lainnya dan saling mendukung.”harap Gobai, Minggu [ 30/01/2022] kepada media ini.
Sesuai infomasi yang dihimpun kegiatan pengkokeran ini akan di lanjutkan bersama dengan , organisasi spontanitas yang di bentuk dari gabungan beberapa komunitas dan organisasi yaitu Alie Community, Asosiasi Masyarakat Adat,dan komunitas linnya yang ada di Enarotali Paniai . Gabungan organisasi membentuk Pemuda Peduli Paniai .