Beranda News BEM FT dan HMJ Sipil Uncen Siap Gelar Seminar Sehari Keselamatan Transportasi,Pentingkah?

BEM FT dan HMJ Sipil Uncen Siap Gelar Seminar Sehari Keselamatan Transportasi,Pentingkah?

1057
Kesiapan Seminar Transportasi Pentingkah! (Foto:Dok/PapuaLives)
Foto Bersama Saat Persiapan Dan Kesiapan Seminar Keselamatan Transportasi Pentingkah! (Foto:Dok/PapuaLives)

Jayapura,Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Fakultas Teknik (FT) Bersama Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) Sipil Universitas Cendrawasih (Uncen) Jayapura Siap Menggelar Seminar Sehari dengan Mengangkat Thema’ Keselamatan Transportasi,Pentingkah?’Transportasi yang baik dapat menampung mobilitas ataupun pergerakan dari masyarakat.Kegiatan tersebut juga bekerja atas kerjasama dengan DIRLANTAS POLDA PAPUA ,PT.ASTRA HONDA MOTOR,JASA RAHARJA dan MTI PAPUA. Seminar tersebut akan digelar 10/04/2017 di Aula Fakultas Teknik Uncen Kata Melkias Kedepa Ketua BEM Fakultas Teknik Uncen Kepada Media PAPUALIVES.COM Via Tellepon.

lebih Lanjut Kedepa Menjelaskan bahwa,Terdapat empat elemen penting dalam transportasi yaitu 1.Pengguna transportasi merupakan salah satu elemen yang penting dalam transportasi. Karena pengguna inilah yang akan menjalakan ataupun menentukan keadaan ataupun kondisi transportasi yang akan dijalankan. 2.Kendaraan yang memenuhi laik fungsi jalan akan menambah kenyamanan dan keselamatan transportasi 3.Jalan yang memenuhi kriteria serta mempunyai perlengkapan dan bangunan pelengkap jalan yang lengkap akan mempermudah pengguna jalan dalam berlalu lintas. 4.Lingkungan Lingkungan yang tertata rapi akan ikut berpengaruh baik terhadap terciptanya transportasi yang baik pula.

‘keselamatan merupakan hal yang sangat penting dan merupakan hal yang sangat vital dalam bertransportasi. Keselamatan transportasi jalan dapat terwujud jika empat elemen penting tersebut dapat saling mendukung satu sama lain’ ungkap Kedepa kepada papualives.com

Perlu diketahui juga bahwa Keselamatan transportasi merupakan bagian terpenting terutama Mahasiswa dalam mewujudkan konektivitas. Selain sarana dan prasarana, budaya keselamatan juga harus. Transportasi yang baik bukan hanya dapat menapung mobilitas masyarakat, tetapi suatu transportasi juga harus selamat.

Weyambur