Beranda News Jamaludin Jafar: SDM Papua Harus Siap Hadapi MEA

Jamaludin Jafar: SDM Papua Harus Siap Hadapi MEA

1854
Anggota Komisi VI DPR RI Jamaludin Jafar
Anggota Komisi VI DPR RI Jamaludin Jafar   Foto:IST

Jayapura,20/05/2015,PAPUALIVES.COM– Sumber Daya Alam (SDA) dan Sumber Daya Manusia (SDM) di Papua harus dioptimalkan sebagai wujud membangun keberlangsungan kesejahteraan bagi masyarakat. Hal itu disampaikan anggota Komisi VI DPR RI Jamaludin Jafar saat menggelar Sosialisasi Konsensus Empat Pilar berbangsa dan bernegara di Asrama Mahasiswa Asmat di Waena Jayapura, Papua, Selasa (19/5).

Dikatakannya, Papua jangan terlena dengan SDA yang saat ini melimpah namun pengelolaan nya masih bergantung pada tenaga asing, seperti keberadan PT. Freeport Indonesia di Tembagapura, Mimika. Meskipun sebagai penyumbang Rp 5 Triliun lebih tiap tahunnya bagi Indonesia ditambah royalti dan deviden Provinsi Papua, perlu kita ingat, suatu saat kekayaan alam yang dikeruk oleh asing tersebut akan habis dan justru menyisakan penderitaan bagi Rakyat Papua.

“Kita jangan terlalu bermimpi dengan SDA yang kita miliki tanpa kita sendiri yang mengelolalnya. SDM harus digenjot untuk dapat bersaing dan mampu mengelola SDA kita sendiri,” kata Jamaludin kepada wartawan.

Oleh karena itu, lanjut Anggota dewan dari Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN) ini, generasi muda dalam hal ini para mahasiswa asli Papua, lebih khusus dari kabupaten Asmat harus mempersiapkannya segalanya untuk dapat meraih itu mengingat ke depan, pada 2016 Masayarakat Ekonomi Asia (MEA) akan masuk dengan bebas ke Indonesia, termasuk Papua. Jika siap dengan kemampuan SDM, Orang Asmat mampu bersaing dengan SDM asing.

“Kita harus siap mengahadapi MEA tahun depan. Karenanya saya berharap, mahasiswa jangan hanya mengandalkan lulus dan membawa ijasah saja, namun juga harus mempunyai ketrampilan dan etos kerja sehingga kita mampu bersaing nantinya,” ujarnya.

Edy Siswanto/PapuaLives