
Jayapura ,Kamar Adat Pengusaha Asli Papua (KAPP) Mengajak Seluruh Masyarakat Asli Papua lebih khusus Para Pengusaha Orang Asli Papua dan Organisasi Pemuda dan Mahasiswa Hadir dalam Kegiatan “Pencanangan Hari Kebangkitan Ekonomi Orang Asli Papua” Yang akan berlangsung Pada Kamis, 07 September 2017 Mendatang. bertempat di Halaman Kantor Gubernur Provinsi Papua.
Merry C Yoweni,SH Ketua Umum KAPP Mengungkapkan bahwa Ekonomi orang asli papua harus bangit.
“kami mengundang seluruh orang asli papua untuk hadir ,untuk mendekalaraasikan hari ekonomi orang asli papua”ungkap Merry
Lebih lanjut Merry Mengharapkan kehadiran dan bersama-sama membangkitkan ekonomi di papua
“Orang Asli Papua hadir bersama dan mendorong kebangkitan ekonomi orang asli papaua”harapnya
Sebelumnya dalam Jumpa pers beberapa waktu lalu,KAP Papua juga mendorong Gubernur Papua untuk segera menandatangani Peraturan Gubernur (Pergub) tentang Petunjuk Teknis Pelaksanaan Perdasus No 18 tentang Ekonomi Kerakyatan.
Menurut Merry Yoweni, dengan ditandatanganinya Pergub itu maka pengusaha asli Papua bakal mendapat bantuan sebesar tiga persen dari dana Otonomi Khusus. “Sebab dalam Perdasus 18 sudah mengamanatkan dana Otsus tiga persen untuk pengusaha OAP. Ini tentu merupakan sebuah pemberdayaan yang sangat baik,”kataya.
Perlu diketahui juga bahwa acara ini akan turut dimeriahkan oleh Komunitas Rasta Kribo (KORK) Papua.