Beranda News KOMEE Minta Pemda Perhatikan Bakat Sepak Bola

KOMEE Minta Pemda Perhatikan Bakat Sepak Bola

1131
Manfred Dogopia Anggota KOMEE ketika di wawancarai wartawan (Foto:Red/PapuaLives)

Nabire,Komunitas Meeyoka peduli sepak bola Meepago (KOMEE) yang bermarkas di Nabire Papua meminta kepada Pemerintah Daerah di wilayah adat Meepago,Nabire,Dogiyai,Paniai dan Intan Jaya agar perhatihan anak usia dini yang berbakat sepak bola.Kommee minta kepada Pemerintah Daerah untuk mengadakan pertandingan usia dini demi meningkatkan bakat sepak bola yang terpendam.

“Kami minta kepada Pemerinta Daerah,Nabire,Dogiyai,Deiyai dan Intan Jaya,Perhatikan anak-anak usia dini berbakat sepak bola di Daerah.Pemda harus banyak buat kegiatan yang dapat memupuk bakat-bakat sepak untuk masa depan nama baik keluarga suku,daerah dan bangsa.”jelas Manfred Dogopia Anggota KOMEE,(31/10/2019) di Sekertariatnya di Nabire.

Dogopia, juga meminta kepada Pemerintah Daerah agar membuat lapangan sepak bola besar dan lapangan futsal demi meningkatkan semangat bermain sepak bola pada usia dini.Dengan tegas Dogopia mengrekomendasikan agar mengadakan pertandingan dini dan juga umum.

“Pemerintah Daerah harus memiliki lapangan sepak bola besar dan lapangan futsal untuk masyarakat umum,agar anak-anak di daerah semakin mengenal sepak bola moderen lalu menjadi pemain bola yang hebat”pintanya ketika bertemu media ini.

Hal senanda juga diungkapkan Jhon Yeimo Pemerhati Sepak Bola Mee-Pago yang berdomisi di Nabire ketika dihubungi media papualives.com kemarin.

“Saya rindu klub sepak bola asal Meepago satu saja berlaga di liga satu Indonesia.Kenapa dari dulu tidak perna ada.Pemain asal Meepago juga hanya Ricky Kayame yang main di liga satu,ini harus pemerintah melihat”.tegasnya ketika dihubungi melalui telepon.

Yeimo berharap, Pemerintah Daerah harus peka dengan peningkatan bakat sepak bola di daerah.Wajah Sepak bola ini penting sebagai menggangkat jadi diri kita.

“Seperti Persipura Mania yang sudah meraih empat bintang liga paling atas Indonesia,semua orang Papua bangga dan seluruh Indonesia mengenal orang Papua.Daerah asal Mee-Pago harus naik level main liga satu”harapnya.