Beranda News KPU Dogiyai Gelar Debat Publik Pertama Pilkada 2024

KPU Dogiyai Gelar Debat Publik Pertama Pilkada 2024

5908
Suasana debat publik pertama Pilkada Dogiyai 2024 (Foto: Istimewa)

NABIRE – Komisi Pemilihan Umum (KPU) kabupaten Dogiyai menyelenggarakan Debat Publik Pertama Calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Dogiyai, dengan tema “Transformasi Pembangunan, Sosial Budaya, Strategis dan Inovasi Pengelolaan Sumber Daya Alam untuk Meningkatkan Kesejahteraan Masyarakat Dogiyai.”. Berlangsung di Aula Gereja Bethesda Nabire, Senin [28/10/2024] tadi malam.

Ketua KPU Dogiyai, Elias Ramos Petege, S.HI mengatakan debat ini sebagai bagian dari tahapan kampanye Pilkada serentak di Indonesia. Menurutnya ini menjadi sarana bagi pasangan calon untuk memperkenalkan visi, misi, dan program kepada masyarakat Dogiyai.

” Kami berharap masyarakat memiliki pemahaman yang lebih mendalam mengenai profil para kandidat untuk menjadi dasar dalam menentukan pilihan politik pada Pilkada mendatang, 27 November 2024.”kata Petege kutip media ini saat sambutan [28/10/2024] tadi malam.

KPU Dogiyai juga menyampaikan kepada enam pasangan calon untuk memanfaatkan forum debat ini secara bijak. Petege berpesan kepada Paslon bahwa debat ini bukan tempat untuk saling mengalahkan atau menjelekkan.

” Anda semua adalah putra-putri terbaik Dogiyai.”ucap petege.

Keenam pasangan calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Dogiyai itu antara lain, Ruben Magai dan Yosep Douw (Perseorangan), Oskar Makai dan Yani Bobii diusung partai Gelora dan PKN, Alfred Fredy Anouw dan Orgenes Kotouki diusung partai Garuda dan Golkar, Otopianus Petrus Tebai dan Angkian Goo diusung partai Perindo dan PSI, Yudas Tebai dan Yuliten Anouw diusung partai Demokrat, PKB dan Nasdem, Frenny Anouw dan Abni Auwe diusung partai Ummat, PAN, PDIP, Hanura, PKS, Buruh, PBB, PPP.