
Jayapura,Masyarakat Papua pada tanggal 9 September 2019 hari ini dikejutkan dengan maklumat Hoax yang mengatasnamakan Majelis Rakyat Papua (MRP) Maklumat itu berisi seruan kepada mahasiswa Papua di kota studi pada wilayah NKRI untuk tetap melanjutkan studi. Padahal sebelumnya secara resmi MRP mengeluarkan maklumat kepada mahasiswa papua di semua kota studi pada wilayah NKRI untuk kembali ke tanah Papua. Maklumat ini dikeluarkan pada 21 Agustus 2019.
Terkait itu, Petronela Bunapa Anggota MRP membenarkan bahwa MRP tak mengeluarkan maklumat hari ini.
“itu hoax. Tak ada diterbitkan maklumat baru hari ini.” kata Bunapa kepada media papualives.com (09/09/2019) ketika di konfirmasi sore ini.
Sementara itu,melalui akun resmi Facebook Sekretariat Majelis Rakyat Papua bahwa diinformasikan kepada masyarakat Papua bahwa maklumat yang dikeluarkan oleh MRP No.05/MRP/2019 Tanggal 21 Agustus 2019 itu yang sah dikeluarkan oleh Majelis Rakyat Papua.