Dalam rangka Peringatan HUT Pemadam kebakaran ke- 98. Adapun tema HUT damkar ke-98 adalah”Dengan Semangat Kebinekaan Pemadam Kebakaran Hadir Memberikan Perlindungan dan Rasa Nyaman Kepada Masyarakat”.
Dilaksanakan bentuk upacara bersama bertempat dihalaman kantor Bupati Nabire,Senin(6/3).
Dikatakan sebagai salah satu OPD yang bertugas melakukan upaya-upaya mitigasi bencana, apratur BPBD dituntut melaksanakan tugasnya secara professional, baik pada tahap pra bencana,saat terjadinya bencana maupun pasca bencana.
Untuk itu apratur/petugas BPBD untuk dapat bekerja dalam Tim, bertindak secara cepat,tetap dan tuntas pada setiap terjadinya bencana.
Sebagaimana yang diamanatkan oleh Menteri Dalam Negeri pada HUT Damkar ke-98, bahwa pemerintah memberikan penghormatan penuh terhadap pengabdian para satuan damkar,karena mereka bertugas selama 1x 24 jam untuk memberikan perlindungan dan kenyamanan kepada masyarakat.
Lebih lanjut beliau mengintruksikan kepada pemerintah derah yang mampu,untuk lebih meningkatkan kesejateraan seluruh petugas damkar dengan menyupayakan perumahan,kartu BPJS maupun kartu Indonesia pitar ( KIP) bagi anggota keluarga damkar sehingga dapat hidup secara layak dan memadai.
Terkait dengan upaya pemadam kebakaran, beberapa waktu yang lalu secara beruntun terjadi musibah kebakaran di kota Nabire. Tentunya hal ini menjadi baromrter sejauh mana kesiapan dan kesigapan Satgas damkar untuk melakukan upaya-upaya penanggulangan bencana kebakaran.
Kebakaran gedung BPBD yang letaknya 10 km seluas kota,terbatasnya sarana mobilitas pemadam kebakaran,bangunan rumah masyarakat maupun tempat usaha yang sebagian besar semi permanen,menjadi tantangan tersendiri bagi segenap apratur dan petugas BPBD untuk melakukan upaya pemadam kebakaran.Hal ini harus diantisipasi dengan meningkatkan system komunikasi terutama telepon penting yang dapat dihubungi apabila terjadi situasi emergensi,melakukan koordinasi yang semakin efektif dengan semua komponen,baik masyarakat,lembaga pemerintah,pelaku usaha maupun media,serta semua peralatan dan personil dalam kondisi siap dimobilisasi untuk melakukan upaya mitigasi.
Melalui momentum peringatan HUT Damkar ke-98 kita berharap upaya pemadam kebakaran kedepan lebih maksimal dalam memberikan perlindungan dan sarana nyaman kepada masyarakat.
Andre